Resep Baked Spaghetti / Pasta With Bolognese Sauce

0
85

Bahan
100 gram spaghetti atau pasta yang sudah direbus dengan 1sdt margarine

Sauce Bolognese
150 gram daging cincang beef or chicken
3 siung bawang putih potong kecil kecil
1/4 bag bawang bombay sudah dipotong
1 buah tomat
150 gram sauce tomat
Lada
100 ml Air matang
Keju cheddar

White Sauce /Bechamel Sauce
1sdm butter / margaribe
200 ml susu putih
1 sdm terigu
1 slice keju cheddar atau mozarella
1sdt gula
Lada secukupnya

Cara membuat

Bolognese Sauce
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai wangi
2. Masukkan daging cincang, aduk sampai matang
3. Masukkan sauce tomat, aduk sampai rata
4. Masukkan tomat yang sudah dipotong potong
5. Tambah air matang, aduk sampai kekentalan yang diinginkan
6. Masukkan keju cheddar secukupnya
7. Masukkan lada secukupnya

White Sauce / Bechamel Sauce
1. Masukkan 1 sdm butter pada panci kecil lalu masukkan 1 sdm tepung terigu
2. Masukkan 100 ml susu putih sedikit demi sedikit dengan api kecil
3. Masukkan 1 slice keju cheddar atau keju mozarella
4. Masukkan 1 sdt gula
5 Masukkan lada secukupnya
6. Aduk sampai rata dan mengental

Untuk Baked Spaghetti/Pasta

  1. Susun spaghetti/pasta yang sudah direbus dibagian dasar wadah yang berukuran kurang lebih 17 x 12 cm
  2. Lapisi bagian atas dengan sauce bolognese
  3. Lapisi dengan white sauce
  4. Tambahkan lagi spaghetti /pasta diatasnya, lapisi lagi dengan sauce bolognese dan white sauce
  5. Taburi dengan keju cheddar parut dan mozarella
  6. Masukkan ke dalam oven 170 derajat celcius selama 30-40 menit
  7. Jika malas untuk buat baked maka resep ini sudah bisa untuk spaghetti bolognese biasa

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here