Bismillah,
Cari menu buka puasa simple bisa coba yg ini
Fuyung Hai
Bahan Telur
4 buah telur
Campuran sayur frozen (kacang polong, jagung, wortel) secukupnya
Kol secukupnya dipotong memanjang
0.5 tomat dipotong kecil
1 batang daun bawang
3 buah bakso direbus dulu lalu dipotong kecil kecil
5 buah udang direbus dulu lalu potong kecil kecil
1 buah bawang merah potong kotok
2 buah bawang putih potong kotak
1 sdm terigu
1 kotak penyedap rasa
Lada
Garam
Bahan Saos
1 buah tomat
2 buah bawang putih potong kecil kecil
0.5 buah bawang bombay potong memanjang
6 sdm saos tomat
3 sdm saos sambal
Garam secukupnya
Air putih sampai kekentalan yg diinginkan
Minyak goreng
Nanas secukupnya (Optional)
Cara membuatnya telur fuyunghai
1. Siapkan wadah dan pengocok
2. Pecah telur satu persatu ke dalam wadah
3. Aduk telur
4. Masukkan udang dan bakso, aduk
5. Masukkan daun bawang dan bawang
4. Masukkan semua sayuran aduk sampai rata
5. Masukkan terigu, penyedap rasa, garam dan lada lalu aduk sampai rata
6. Panaskan penggorengan dengan api kecil
7. Masukkan adonan telur, goreng dengan api kecil sampai bagian bawah matang lalu balik telur perlahan
8. Diamkan sampai bagian bawah yang baru matang
Cara membuat sous fuyunghai
1. Tumis bawang putih, bawang bombay dan tomat sampai wangi dan layu
2. Masukkan saos tomat
3. Masukkan air matang sampai kekentalan yg diinginkan, aduk sampai rata
4. Masukkan saos sambal aduk sampai rata
5. Tambah garam secukupnya, aduk
6. Tamabkan nanas jika mau
Hidangkan Fuyunghai dengan siraman saosnya
Selamat mencoba